Yuuhu.info, Bahan:
3 bh paha ayam atas bawah, dipotong 4 bagian
1 sachet Bumbu Racik Ayam Goreng
3 lbr daun pandan, diikat
5 lbr daun jeruk, dibuang tulangnya
3 btg serai, diambil bagian putihnya, dimemarkan
250 ml air kelapa
Daun pandan untuk membungkus ayam
Cara membuat:
1. Campur ayam dengan Bumbu Racik Ayam Goreng, daun pandan, daun jeruk, dan serai. Aduk rata.
2. Masukkan air kelapa. Masak di atas api kecil sampai meresap.
3. Angkat ayam. Bungkus dengan daun pandan.
4. Goreng dengan minyak yang dipanaskan di atas api sedang sampai matang.
Untuk 7 bungkus
Resep: Buklet Racikan Spesial Indofood untuk Tabloid Saji dan Nova
Sumber: Majalah Sekar